Berita  

Satpol PP Karang Bahagia Mendapat Perlawanan Saat Menertibkan PSK Hotel Puyuh

Satpol PP Karang Bahagia Mendapat Perlawanan Saat Menertibkan PSK Hotel Puyuh

Bekasi – mediamitrahukumbhayangkara.com
Tim patroli malam SAT POL PP di bawah pimpinan ketua tim, Kasie YANLIK Kecamatan Karang Bahagia, hampir terlibat bentrokan dan adu mulut dengan pihak oknum yang diduga beking tempat prostitusi Hotel Puyuh di wilayah Kecamatan Karangbahagia Kabupaten Bekasi.

Dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Kecamatan Karang Bahagia, tim Patroli SAT POL PP dan Linmas yang dipimpin oleh Kasie Pelayanan Publik Kecamatan Karang Bahagia Kabupaten Bekasi (YANLIK) Badru Iskandar Spd, memiliki tugas utama yaitu melakukan patroli malam untuk menjaga ketertiban dan keamanan area, termasuk mengatasi gangster, begal, serta wanita yang terlibat dalam praktek OPEN BO di bawah umur dan para pekerja seks komersial (PSK) yang berkumpul di sekitar Hotel Puyuh.

Keguatan rutin pengamanan dan penertiban oleh Tim Patroli SAT POL PP dan Linmas Kecamatan Karang Bahagia dilaksnakan pada Sabtu malam (04/11/2023)

Dalam pantauan media pengamanan di TKP Hotel Puyuh Tim Satpol PP nyaris terlibat bentrokan dan adu mulut dengan pihak yang didugav beking Hotel Puyuh saat mereka saat Tim Satpol PP berusaha menertibkan PSK yang berkumpul di sekitar hotel tersebut.

Meskipun sudah diberi peringatan oleh pemerintah Kecamatan Karang Bahagia, bahwa Praktik prostitusi di Hotel Puyuh tidak diizinkan lagi, masih banyak wanita malam atau PSK yang berkeliaran di pinggir jalan dekat Hotel Puyuh. Hal ini menjadi perhatian masyarakat luas.