Berita  

Pembukaan dan Sosialisasi Acara HIPMI UMKM Awards di Lantai 2 Bapedda, Dihadiri Langsung Wabup Blora Tri Yuli Setyowati.

Pembukaan dan Sosialisasi Acara HIPMI UMKM Awards di Lantai 2 Bapedda, Dihadiri Langsung Wabup Blora Tri Yuli Setyowati.

BLORA, ( JATENG), Senin ( 12 – 8 – 2024), Media Mitra Hukum Bhayangkara

Pembukaan dan Sosialisasi Himpunan Pengusaha Muda Indonesia ( HIPMI) Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Award, secara resmi dibuka Senin ( 12 – 8 – 2024) di Ruang Rapat Lantai 2 Bapedda Blora, dihadiri langsung Wakil Bupati Blora.

Turut hadir tamu undangan seperti Dekranasda Blora, Kepala Dindagkop UKM Blora, Kepala Bapedda Blora, Dinporabudpar, para pelaku dan pegiat UMKM.

“Sri Endahwati Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia ( HIPMI) Blora mengungkapkan, kegiatan tersebut digelar sebagai salah satu bentuk apresiasi bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di Kabupaten Blora.

Baca Juga  Ketum Rumah PPAI Dukung Kapolresta Pati Berikan Penghargaan Dan Apresiasi ke Para Personil

“Kegiatan hari ini, merupakan pembukaan dan sosialisasi untuk acara HIPMI UMKM Awards, yang nantinya akan ada kurasi, pendampingan UMKM secara langsung, hingga penganugerahan pada Bulan Oktober mendatang, sekaligus memperingati hari Sumpah Pemuda”, ungkap Sri Endah.

“Sri Endah juga menegaskan” HIPMI akan terus berjuang membantu Pemerintah Daerah ( Pemda), memajukan sektor ekonomi di Kota Sate, agar semakin bertambah maju. tegasnya.

Senada juga disampaikan Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati, mengucapkan selamat merayakan hari Usaha Mikro Kecil dan Menengah ( UMKM), ini adalah momentum sangat penting dalam pembangunan ekonomi Negar”Perjalanan UMKM tidak selalu mudah, karena banyak sekali tantangan yang harus dihadapi, mulai dari akses permodalan, teknologi, maupun pemasaran. ” UMKM harus mau berinovasi serta membuka gagasan – gagasan baru dalam menghadapi persaingan atau tantangan “, ucapnya.

Penulis: Himawan Kabiro Jawa Tengah Editor: Admin