Berita  

Kades Tempurejo Kanthi Rahayu, Menegaskan Bahwa Sosok Mayat Itu Adalah Warganya

Kades Tempurejo Kanthi Rahayu, Menegaskan Bahwa Sosok Mayat Itu Adalah Warganya

Blora -mediamitrahukumbhayangkara.com Dengan penuh semangat dan kerjasama yang baik dari warga,Pemdes, Satpol PP, Polsek Blora, BPBD, dan lainnya, saat ini sudah menemukan warga Desa Tempurejo, Kecamatan Blora, yang hilang dari tadi sore sekitar Pukul 17,30.

Namun pada dini Hari, akhirnya (Y) ditemukan di sumur persawahan, dalam keadaan berdiri,dan sudah meninggal dunia.

Sementara itu Kades Desa Tempurejo, Kecamatan Blora, yakni Kanthi Rahayu saat dikonfirmasi awak media melalui handphone pada Hari Kamis (20 – 4 – 2023) dengan tegas membenarkan bahwa sosok mayat yang berada di sumur persawahan yang berinisial (Y)itu adalah warganya yang rumahnya ada di Dukuh Gulingan.

Setelah mendengar cerita istri korban, ternyata korban itu mau mencari kacang dan pamitan istrinya sekitar pukul 06,00.

Baca Juga  Kapolsek Babelan Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Musholla Baitul Amanah

Tapi sampai hampir buka puasa,belum ada kembali ke rumahnya.

Makanya istrinya minta bantuan warga untuk mencari suaminya yang tidak pulang pulang itu.

Namun ternyata akhirnya ketemu, serta dievakuasi oleh Polres Blora juga di sumur persawahan, dengan posisi berdiri dalam keadaan meninggal dunia.

Bahkan sendal korban (Y) juga berada di kanan kirinya sumur tersebut.

Allhamdulillah ini tadi jenasah juga sudah dimakamkan di Temy Pemakaman Umum pada Pukul 11,00, dengan lancar dan aman.

Saya sebagai yang dituakan di Desa Tempurejo ini, turut berdukacita sedalam dalamnya, baik atas Nama Pemdes, Pribadi, supaya keluarga yang ditinggalkan, diberikan ketabahan dan kesabaran dari ALLAH SWT,”tegasnya.

Penulis: Himawan Editor: Novia