mediamitrahukumbhayangkara.com
Koramil 10 sukatani korem 051/wkt kodim 0509 kabupaten Bekasi bersama warga kerja bakti membersihkan tempat pemakaman umum (TPU)kp Ceger Desa Sukadarma Kecamatan Sukatani kabupaten Bekasi 21/3/2023.
Babinsa desa sukadarma Pelda Nein didampingi Pelda Ahmad Musmulayadi Serta anggota lainya menjelaskan,tujuan kerja Bakti membersihkan tempat pemakaman di kp Ceger,selain agar terlihat rapih dan bersih juga dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadhan,ini menjadi agenda rutin tahunan Koramil 10 kodim 051 /BKS.
Sasaran kerja bakti yang dilakukan adalah semak- semak, rumput liar serta sampah, sekitar area pemakaman supaya terkesan rapih dan bersih, sehingga masyarakat tidak merasa takut karena gelapnya area pemakaman.
Saat awak media coba mengkonfirmasi Danramil 10 Sukatani mayor czl Sali dirinya mengatakan bahwa selain memupuk rasa kebersamaan dan kekompakan kerja bakti ini juga sebagai wahana memupuk tali silaturahmi bersama masyarakat”dikatakan kerja bakti yang di lakukan Babinsa di wilayahnya hal ini sudah menjadi bagian dari tugas pokok TNI AD terangnya.
Iya juga menambahkan kebersamaan dengan seluruh komponen masyarakat untuk peduli akan kebersihan lingkungan harus tetap terjaga di samping kegiatan tersebut merupakan hal positif yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat gotong royong.
Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini masyarakat akan lebih peduli tentang pentingnya gotong royong dalam menjaga tradisi kearifan lokal
Terangnya .LIPI