Berita  

Bupati Blora Berharap, E – Sport Bisa Menunjukkan Prestasinya Pada Porprov Nanti

Bupati Blora Berharap, E – Sport Bisa Menunjukkan Prestasinya Pada Porprov Nanti

Blora – mediamitrahukumbhayangkara.com
Pemerintah Kabupaten ( PEMKAB) support agar E – Sport agar bisa masuk ke dalam salah satu cabang olahraga ( Cabor), sekaligus mendapatkan apresiasi Bupati Blora Arief Rohman. (23/2/2024)

“Dalam sambutannya Bupati Blora Arief Rohman berharap agar Komite Olahraga Nasional Indonesia ( KONI) dan meminta agar segera mendaftarkan E – Sport menjadi Cabang Olahraga di Kabupaten Blora.

“Event besar seperti Porprov”, Nantinya bisa menorehkan prestasinya, karena banyak masyarakat sekarang sudah menjadikan hobi pekerjaan, contohnya E – Sport, bahkan penghasilannya lumayan besar jika sudah profesional. harapnya.

Terpisah, Ketua E – Sport Indonesia ( ESI) Kabupaten Blora Mochammad Abdul Jalil mengungkapkan bahwa saat ini pihaknya tengah berjuang untuk mendaftarkan E – Sport ke dalam salah satu Cabor di Blora.

Baca Juga  Anggota DPR RI Edy Wuryanto Berharap: Agar Masyarakat Untuk Meneliti Sebelum Mengkonsumsi Makanan, Obat dan Perawatan kulit

“Namun hingga saat ini masih ada beberapa permasalahan terkait berkas yang harus dikumpulkan dalam meluluskan E – Sport menjadi Cabang Olahraga tersebut. ungkapnya.

“Sementara itu Ketua Bidang Organisasi E – Sport Indonesia ( ESI) Provinsi Jawa Tengah ESI Santoso mengatakan untuk E – Sport sudah resmi masuk Cabor di Provinsi Jawa Tengah ( Jateng ).

Maka itulah, Edi mengharapkan hal itu bisa menjadi angin segar bagi Kabupaten Blora agar bisa memasukkan E – Sport menjadi salah satunya Cabor yang secara resmi diakui. tandasnya.