Pemilu  

Berkas Bacaleg Partai Ummat DPD Kabupaten Bekasi Dinyatakan Lengkap dan Diterima Oleh KPU Kabupaten Bekasi

Berkas Bacaleg Partai Ummat DPD Kabupaten Bekasi Dinyatakan Lengkap dan Diterima Oleh KPU Kabupaten Bekasi

BEKASI – Mitra Hukum Bhayangkara

Ketua DPW Partai Ummat Propinsi Jawa Barat, H. Daris SH didampingi Ketua DPD Partai Ummat Kabupaten Bekasi, Yayu Umaiyah Daris dan Sekretaris DPD Partai Ummat Kabupaten Bekasi, H. Suryadi Ata,SE,SH. bersama para kader partai Ummat Kabupaten Bekasi menuju kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Bekasi untuk mengantarkan 55 berkas Bacaleg partai Ummat DPD Kabupaten Bekasi. Minggu, (14/5/2023).

Tiba di kantor KPU Kabupaten Bekasi pengurus dan kader partai Ummat diterima oleh Ketua KPU Kabupaten Bekasi, Jajang Wahyudin, Ketua Bawaslu Syaiful Bachri beserta anggota KPU Kabupaten Bekasi lainnya. Jajang Wahyudin mengucapkan terimakasih atas kehadiran para Bacaleg, kader dan simpatisan dari partai Ummat DPD Kabupaten Bekasi yang datang dengan tertib.

Baca Juga  Rapat Konsolidasi Bakal Calon Legislatif Partai UMMAT DPD Kabupaten Bekasi Di Ikuti 49 Bacaleg

“Saya mengucapkan terimakasih atas kehadiran teman-teman dari partai Ummat mengantarkan para Bacalegnya yang dipimpin langsung oleh Ketua DPW partai Ummat H. Daris sahabat saya yang telah lama saya kenal dan juga salah satu tokoh Bekasia,” ucap Jajang.

“Setelah berkas kami terima, kami akan melakukan pengecekan terlebih dahulu. Jadi, kami minta para Bacaleg, kader dan simpatisan partai Ummat untuk sabar sebentar menunggu sampai kami umumkan apakah sudah lengkap atau belum,” ujarnya.

Selanjutnya selesai dilakukan pengecekan berkas Bacaleg partai Ummat, H. Abdul Harits Kepala divisi penyelenggaran pemilu menyampaikan bahwa seluruh berkas Bacaleg dari DPD Partai Ummat Kabupaten Bekasi dinyatakan lengkap dan dapat mengikuti tahap selanjutnya.

Penulis: Redaksi Editor: Admin